0rq1wUCXofwDDKcc12MmRQUWFOZdiOoWTQwUhac9

Membanggakan! Siswa SMAN 01 Mesuji Timur Jadi Peserta Terbaik Try Out SBMPTN

Sman1mesujitimur.sch.id - Dimas panggilan akrabnya, berhasil menyabet peserta terbaik pertama dalam acara Try Out SBMPTN se-kabupaten Mesuji. Acara yang diadakan oleh PMM (Persatuan Mahasiswa Mesuji) ini digelar di SMAN 1 Tanjung Raya pada Minggu, 20 Januari 2019 lalu.

Acara tersebut berlangsung dari pukul 08.30 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Tak hanya mengerjakan soal saja, siswa-siswa calon mahasiswa ini juga mengikuti rangkaian acara training motivasi sukses dunia kampus dengan beasiswa. Selain itu, PMM juga menyediakan stand konsultasi sebagai tempat calon mahasiswa asal mesuji ini bertanya-tanya tentang banyak hal mengenai dunia kampus.

“Awalnya dimas chatting saya, bilang kalau dia pengen berada didepan kaya saya. Terus saya bilang ke Dimas, sabar nanti kamu juga bakal dipanggil buat maju kedepan. Saya ucapkan selamat sekali lagi, semoga pencapaiannya bisa menginspirasi teman-teman yang lain dan menjadi jembatan buat Dimas masuk dikampus dan prodi impiannya.” kata salah satu pemateri yang memang sebelumnya sudah mengenal penyandang peserta terbaik ini.

Dimas mengaku bersyukur atas pencapaian yang telah diraihnya, “MasyaAllah, kayak mimpi aku rasanya, nggak nyangka. Alhamdulillah dapet pengalaman berharga. Ini semua berkat doa dan usaha selama ini” katanya.

Alfiyan, salah satu sahabat karib satu kelasnya menjelaskan memang dimas termasuk salah satu siswa yang tekun dan telaten. Hal tersebut senada dengan penyampaian Dimas sendiri bahwa sebenernya dia sering tidak bisa, tapi karena kemauannya yang keras dia sering meminta temannya untuk mengajarinya, khususnya pada pelajaran matematika.

“Bismilah, dengan pencapaian ini saya jadikan acuan buat terus semangat dan usaha dengan cara positif. Ketika saya pulang, orang tua saya sedih terharu.” Pungkas siswa bernama lengkap Dimas Ferian Kodri kelas XII IIS 2 SMAN 1 Mesuji Timur ini. Semoga ini menjadi awal yang baik, dan setelah lulus dia bisa kuliah di fakultas pertanian sesuai keinginannya.

Setelah Dimas, Lia Yulianti asal SMAN 2 Way Serdang berhasil menyabet peserta terbaik kedua. Kemudian disusul Sindi Musika asal SMKN 1 Simpang Pematang sebagai peserta terbaik ketiga. (DP)

Sumber: debipranata.com


Related Posts
Lebih baru Terlama

Related Posts

Posting Komentar