0rq1wUCXofwDDKcc12MmRQUWFOZdiOoWTQwUhac9

Melukis kisah di Perkemahan HARPRAM 61 Mesuji | Vincent

Salam Pramuka!
Saya akan bercerita tentang apa saja yang saya dapat di perkemahan di Hari Pramuka ke-61.

Sayang sekali jika tidak saya abadikan dan saya ceritakan, cerit-cerita baik yang sudah saya dapatkan selama perkemahan.

Sebelum itu, saya akan memperkenalkan diri terlebih dahulu. Nama lengkap saya Vincent yoga pratama. Saya sekolah SMAN 01 Mesuji Timur. Duduk di kelas X MIPA.

Saya suka kegiatan-kegiatan yang ada di sekolah contohnya Pramuka.

Kami berterimakasih kepada Bapak Kepala SMAN 01 Mesuji Timur, Bapak Soleh Udin, S.Pd yang telah memberikan dukungan penuh pada kegiatan pramuka khususnya perkemahan ini.

Saya dan teman teman saya berangkat pada jam 06:30 dan sampai lokasi pada jam 08:50.
Saat sampai saya dan teman teman saya langsung bergegas untuk mendirikan tenda karena beberapa sudah mendirikan tenda. 

Saat sudah selesai mendirikan tenda Adzan Dzuhur pun berkumandang lalu kami bergegas untuk ke masjid tidak jauh dari lokasi perkemahan untuk menjalankan ibadah sholat Dzuhur.

Seusai kami melakukan sholat Dzuhur kami kembali lagi ke lokasi perkemahan untuk memperbaiki tenda yang kurang rapi. Tidak berselang lama kami pun di hampiri oleh teman sekolah lain untuk berbincang dan perkenalan.

Sore hari pun tiba saya dan teman teman saya sibuk untuk mencari tempat untuk mandi dan pas sudah dapat kami pun mandi dan sesudah mandi kami pun ke masjid untuk menjalankan solat ashar setelah solat Ashar kami kembali lagi ke tenda untuk masak.

Pada hari pertama kami mendapatkan materi tentang bahayanya narkoba dan sejenisnya, dan berlangsung juga materi tentang gimana caranya menggotong orang yang tidak sadarkan diri yang di berikan oleh PMI (Palang Merah Indonesia).

Dan pada hari ke tiga yaitu hari terakhir kami melaksanakan pawai di sekitar Waterboom yang berada di daerah Mekar Sari. Setelah pawai kami pun langsung kembali ke tenda untuk di bongkar karena hari perkemahan sudah selesai. 

Kami pun langsung bergegas untuk membongkarnya, setelah membongkar tenda kami pun mengumpulkan bambu-bambu bekas tenda dan mengikat nya di mobil karna mau di bawa pulang ke sekolah.

Sebelum pulang ke sekolah kami pun melaksanakan sholat Jum'at di masjid, setelah melaksanakan sholat Jum'at kami pun langsung pulang ke sekolah.
 
Tidak ada ruginya jika kita ikut dalam perkemahan karena kita dapat mendapatkan banyak sekali pengalaman dan pembelajaran yang baik. Maka dari itu kita harus semangat dalam kegiatan Pramuka agar kita dapat mengikuti perkemahan. TETAP SEMANGAT..!!!

Penulis: Vincent Yoga Pratama - X MIPA
Related Posts

Related Posts

Posting Komentar