0rq1wUCXofwDDKcc12MmRQUWFOZdiOoWTQwUhac9

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah SMAN 01 Mesuji Timur

sman1mesujitimur.sch.id - Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS), umumnya terjadi setiap satu tahun sekali di setiap-setiap sekolah yang sudah terjadwalkan. 

Begitu juga di SMAN 01 Mesuji Timur, tepat pada hari Kamis 08 Desember 2022, diadakan PKKS oleh Tim PKKS Provinsi Lampung. Tempatnya di ruang Kepala Sekolah dan ruang Tata Usaha (TU). Dihadiri oleh bapak Wagiyono, S.Pd dan Ibu Cicik Suryani, M.Pd selaku pengawas SMA/SMK.

Tujuan diadakannya PKKS sudah terlihat dari namanya, yaitu Penilaian Kinerja Kepala Sekolah, dengan kata lain menilai kerja kepala sekolah oleh warga SMAN 01 Mesuji Timur.

Sebelum dimulai, ada beberapa sambutan pembuka dari kepala sekolah, kemudian dilanjutkan sambutan dari pengawas SMA/SMK se-Mesuji, dan yang terakhir sambutan dari bapak Wagiyono, S.Pd.

Dalam sambutan bapak pengawas yaitu Bapak Wagiyono, S.Pd, Beliau menyampaikan banyak sekali nasehat baik, untuk guru, ataupun untuk siswa. Seperti bagaimana etika dengan orang tua sebelum berangkat sekolah, juga nasehat untuk belajar dengan bersungguh-sungguh agar menjadi generasi muda Mesuji yang hebat.

PKKS ini dilakukan oleh beberapa orang, ada dari komite sekolah, perwakilan guru, juga perwakilan siswa. Bentuk penilaian nya yaitu mengisi kuisioner dengan beberapa pertanyaan mengenai kepala sekolah.

Pelaksanaan PKKS ini tidak terlalu tegang ataupun hening, karena keramahan para tim PKKS dan selingan canda tawa nya yang membuat suasana menjadi lebih harmonis.

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah SMAN 01 Mesuji Timur berjalan dengan lancar, karena memang kepala SMAN 01 Mesuji Timur sudah berjuang dengan sangat baik untuk sekolah kita.


Penulis: Silvia bianiah XI mipa
Related Posts

Related Posts

Posting Komentar