0rq1wUCXofwDDKcc12MmRQUWFOZdiOoWTQwUhac9

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023

sman1mesujitimur.sch.id - Hari pendidikan nasional diperinggati pada tanggal 2 Mei setiap tahunnya. Tahun ini, hardiknas bertepatan dengan awal masuk sekolah pasca hari Raya Idul Fitri. Guna memperingatinya, SMAN 01 Mesuji Timur menyelenggarakan upacara bendera pada Selasa (02/05/2023) di lapangan SMAN 01 Mesuji Timur . Upacara diikuti oleh seluruh siswa, guru dan tenaga SMAN 01 Mesuji Timur.

Kepala SMAN 01 Mesuji Timur, Soleh udin S.Pd. menyampaikan pidato Menteri Pendidikan Nadiem Anwar Makarim. “Selama tiga tahun terakhir, perubahan besar terjadi di sekitar kita, dimana-mana dari ujung barat sampai ujung timur Indonesia. Sebanyak 24 episode Merdeka Belajar yang sudah diluncurkan membawa kita semakin dekat dengan cita-cita luhur Ki Hadjar Dewantara” sampainya. Kurikulum merdeka menekankan pada pembelajaran mendalam untuk mengembangkan karakter dan kompetensi,” sampainya.
Mari kita semarakkan hari ini dengan semangat untuk meneruskan perwujudan Merdeka Belajar, mendidik generasi Pelajar Pancasila yang cerdas berkarakter, dan membawa Indonesia melompat ke masa depan dengan Pendidikan yang memerdekakan,” 

Penulis: Sari Rizki
Kelas: X IPS
Related Posts

Related Posts

Posting Komentar